Blackberry baru mirip dengan iPhone Apple memiliki bezel chunky di atas dan bawah, mirip dengan type-type iPhone yang dikeluarkan Apple.
Gambar Blackberry baru tersebut dibocorkan oleh sebuah situs teknologi di Vietnam, rencananya akan diuncurkan pada akhir januari.
Bermula dari situs berita Vietnam tech yang menunjukkan gadget yang ramping, mengkilap dan futuristik, sekilas tampak seperti iPhone.
Blackberry tersebut merupakan type terbaru BlackBerry 10 L-Series, yang rencananya akan dirilis pada akhir Januari ini.
Bezel chunky di bagian atas dan bawah ponsel, menampilkan kesan panjang pada smartphone tersebut, bentuk tersebut membawa kesamaan dengan iPhone Apple pada umumnya.
Tapi tidak seperti iPhone, BlackBerry baru tidak memiliki tombol rumah pada bagian depannya. hal tersebut memudahkan pengguna jika hendak beralih ke aplikasi lain tanpa harus kembali ke layar awal.
Di sisi perangkat tidak hanya terdapat konektor micro-USB, tetapi juga sebuah slot untuk micro-HDMI kabel, memungkinkan pengguna untuk bisa terhubung untuk tampilan video resolusi tinggi. (*Sul)
sumber : menits.com